Saturday, June 17, 2006

Unperfect answered

Uhh, beberapa pertanyaan di bawah ini, adalah pertanyaan yang diajukan padaku, dan aku masih belum bisa menjawabnya secara lengkap karena masih merasa miss something :

1. 8erz, menurutmu bagaimana caranya melupakan seorang mantan kekasih agar aku tidak terus kangen sama dia ?

2. 8erz, beda ga sih, "Aku cinta kamu karena aku butuh kamu" dengan "Aku butuh kamu karena aku cinta kamu" ?

3. 8erz, kalau surga itu adalah tempat-tempat indah yang pernah disebutin di kitab2 suci,misalnya sungai-sungai madu, sebenarnya bill gates juga bisa bikin tempat kaya gitu di dunia ini dengan uangnya, terus apa istimewanya donk ?

4. 8erz, kenapa kalau ketemu kamu, suka tiba2 muncul pertanyaan aneh2 di kepalaku buat ditanyakan padamu yah ? ( ini kayaknya yang paling ngerepotin :p )



8erz'06

Thursday, June 15, 2006

Keseimbangan


Seseorang pernah bilang padaku, bahwa segala sesuatu di alam ini diciptakan oleh Sang Maha Pencipta, punya lawan/kebalikannya untuk membuat keseimbangan.

Ada surga ada neraka.
Ada sehat ada sakit.
Ada kegembiraan ada kesedihan.
Ada jahat ada baik.
Ada terang ada gelap.

Terlepas dari fakta bahwa sebenarnya tidak semua kebalikan dari sesuatu itu adalah benda yang nyata ada, (contohnya, bahwa kegelapan adalah sebuah situasi dimana tidak adanya sinar), kita sebagai manusia, mau bagaimanapun tetap akan merasakannya juga.

Dari hal ini kita bisa menarik sebuah kenyataan yang unik,
bahwa manusia memang didesain untuk selalu berada di dalam keseimbangan tersebut.
Lucunya, seringkali, saat seorang manusia tidak dapat menyeimbangkan hidupnya, maka alam akan bereaksi sendiri untuk mewujudkan keseimbangan tersebut berdasarkan hukum2 yang sudah ditetapkan oleh Allah di dunia yang fana ini. Mengambil istilah dari agama Hindu, inilah yang disebut karma.

Ambil contoh, orang yang memiliki kekayaan, semakin dia kaya dan menggapai kesenangan, jika dia tidak bisa menyeimbangkan jiwanya dengan semakin bersyukur kepada Allah, maka secara natural, muncul keseimbangan yang lain yang akhirnya memunculkan perasaan was-was, khawatir dll.

Ambil contoh lain, sebuah harapan yang semakin besar, jika tidak diseimbangkan dengan sikap tawadhu dan keikhlasan, maka akan muncul penyeimbang lain berupa bayangan kekecewaan.

Contoh lagi, orang yang melakukan pekerjaannya dengan baik dan sepenuh hati, akan mendapatkan hasil yang terbaik pula. Sebuah kepuasan yang setingkat dengan hasil kerjanya.
(Memang kalau bicara tentang uang yang dihasilkan, kadang terlihat tidak seimbang, tapi kan aturan soal keuangan adalah aturan yang dibikin oleh manusia )

Aku sebagai orang yang mempelajari sistem informasi, kadang tersenyum melihat keadaan seperti ini. Seakan-akan memang dunia ini memiliki sistemnya sendiri yang memiliki algoritma fantastis yang sebenarnya eksak dan pasti namun keluasannya mungkin tidak terjangkau daya pikir kita.
God's Algorithm.
(Mungkin alasan Tuhan menciptakan setan juga karena tentang hal keseimbangan ini. Subhanallah)

Aku kemudian berpikir, kalau manusia memang tidak bisa lepas dari sebuah keseimbangan, maka satu-satunya jalan untuk meraih kenyamanan dan kedamaian hidup adalah dengan memilih faktor penyeimbang yang baik untuk kita sendiri. Faktor-faktor yang kumaksud sudah tertera di dalam semua kitab agama, Kesabaran, Keikhlasan, Syukur, Kerendahan-hati,Cinta dll. Logika yang sederhana ya ?


Why i wrote this ? i don't know, cuma ingin menulis sebuah teori yang lagi muncul dalam otakku saja. :)

8erz'06

Wednesday, June 14, 2006

james ingram

I did my best
But I guess my best wasn't good enough
'Cause here we are back where we were before
Seems nothing ever changes
We're back to being strangers
Wondering if we oughta stay
Or head on out the door

Just once can't we figure out what we keep doing wrong
Why we never last for very long
What are we doing wrong
Just once can't we find a way to finally make it right
Make the magic last for more than just one night
If we could just get to it
I know we could break through it

I gave my all
But I think my all may have been too much
'Cause Lord knows we're not getting anywhere
Seems we're always blowing whatever we got going
And seems at times with all we've got
We haven't got a prayer
Just once can't we figure out what we keep doing wrong
Why the goodtimes never last for very long
Seems we're always blowing
Whatever we got going

Just once can't we find a way to finally make it right
Make the magic last for more than just one night
If we could just get to it
I know we could break through it

Just once I want to understand
Why it always come back to good-bye
Why can't we get ourselves in hand
And admit to one another
That we're no good with out the other
Take the best and make it better
Find a way to stay together

Just once can't we find a way to finally make it right
Make the magic last for more than just one night
I know we can break through it
If we could just get to it

Just once
If we could get to it

Just Once...

Saturday, June 10, 2006

Just A Note

Satu Hari..
Cinta tergulung oleh asa
Diiring kegalauan sang jiwa
Dibentengi topeng kematian rasa

Menyegel secercah sempit sinar harapan
dan munculkan keraguan
Timbulkan ketakutan tuk hadapi masa depan

Masa depan yang bisa berbuah manis
Namun selalu diiringi kepahitan mendasar
Yang juga terus berkembang
Seiring dengan semakin manisnya harapan

Dan saat hari itu tiba
Mampukah seorang manusia
Tetap memainkan dadunya
Dengan pertaruhan yang semakin membesar ?

Atau memilih membuang cerita
Memutuskan tuk mengumpulkan sisa-sisa perasaan
Walaupun pada saat itu
Hasil masih menunjukkan sebuah kekalahan
Karena masih ada ketidakjujuran pada diri sendiri ?

When that time come..
Love can be either dead in a tombstone
Or blossom like a sunflower under the great blue sky

Which one will you choose ?
The rest of your soul at that time
Or a chance to double the odds ?


8erz'06